Powered by Blogger.

Barang-Barang Yang Akan Disukai Anak-anak di 2011

Wednesday, January 12, 2011

KOMPAS.com - Tahun lalu, barang-barang seperti burung hantu, ponsel, dan baju tim nasional Indonesia sempat menjadi tren dan diborong para ibu-ibu untuk diberikan kepada anak-anaknya. Kira-kira, apa yang akan menjadi tren di tahun 2011 nanti? Menurut ramalan Parents.com, beberapa yang akan disukai antara lain; burung, vampir, dan jegging.
http://www.kompas.com/data/photo/2011/01/06/1635037p.jpg
Tahun 2010 lalu, burung hantu sempat nge-tren dan disukai. Tetapi di tahun 2011 ini, motif burung-burung kecil diperkirakan akan disukai. Entah karena efek Twitter atau bukan, tetapi burung-burung sepertinya akan jadi tren untuk dekorasi kamar anak, boneka binatang, dan pada pakaian anak. Selain karena lucu, burung pun cukup netral bagi perempuan dan lelaki, jadi, jika Anda berencana memberikan hadiah kepada kerabat yang akan punya anak dan tidak tahu si anak akan perempuan atau laki-laki, belikan pakaian atau hiasan yang berbentuk burung lucu saja. .

Tahun 2010 lalu ada begitu banyak film yang diperkaya dengan tampilan 3D. Tak menjauh dari sana, tahun 2011 ini, diperkirakan akan makin banyak lagi gadget seputar 3D. Akan ada pula laptop, kamera, camcorder, game video, dan sebagainya. Seru, sih, tapi perlu diwaspadai, karena Nintendo sempat mengeluarkan peringatan, terlalu sering menatap tayangan 3D bisa sebabkan masalah pada mata, terutama pada anak berusia lebih muda dari 6 tahun.

Anda sudah melihat iklan iPhone 4 yang terbaru? Di sana, terlihat ayah yang sedang dalam perjalanan bisnis bisa berkomunikasi lewat video dengan anak dan istrinya yang sedang ada di rumah. Seperti itu pula lah yang akan menjadi tren di masa ini. Komunikasi tatap muka akan jadi lebih mudah, apalagi bagi yang sering bepergian. Komunikasi lewat video ini pun bisa dilakukan lewat laptop, dan anak jadi lebih sering berkomunikasi dengan orangtuanya lewat cara ini.

Mainan dengan tokoh berwajah menyeramkan sempat tren di awal tahun 2010. Sekarang, mainan boneka dengan bentuk menyeramkan juga akan jadi tren. Mulai dari buku bergambar dengan tokoh seram, hingga boneka kelelawar akan disukai. Mungkin juga ini karena efek film Twilight dan lainnya. .

Tak hanya mainan dan gadget, busana pun juga akan ada yang nge-tren, yakni jegging. Tahun 2010, celana jegging sempat disukai karena kepraktisan dan bentuknya yang unik. Untuk tahun 2011 ini, tren jegging yang bisa meregang akan meluas ke pakaian anak-anak.
 
sumber: http://haxims.blogspot.com/2011/01/barang-barang-yang-akan-disukai-anak.html

No comments:

Post a Comment

berkomentarlah sesuai dengan topik diatas